Rabu, 24 Juni 2009

APA ITU PIALA KONFEDERASI?

Piala Konfederasi adalah kejuaraan sepak bola yang mempertemukan tim-tim juara dari setiap Konfederasi dibawah naungan FIFA. Dulu kejuaraan ini digelar tiap 2 tahun sekali, tapi sejak 2005 kejuaraan ini digelar tiap 4 tahun sekali tepatnya setahun sebelum Piala Dunia FIFA. Sejak tahun 2005 tempat berlangsungnya kejuaraan ini adalah dinegara yang akan menggelar Piala Dunia tahun berikutnya.

Awal-mula lahirnya Piala Konfederasi adalah dari kejuaraan yang digelar Kerajaan Arab Saudi yang bernama Piala Raja Fahd. Piala Raja Fahd hanya digelar 3 kali, yaitu tahun 1992, 1995, dan 1997, karena sejak 1999 kejuaraan ini berganti nama menjadi Piala Konfederasi yang selanjutnya menjadi agenda rutin FIFA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar